Tempoepos.com
Jakarta – Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko Jasa Raharja, Harwan Muldidarmawan, bersama Wakil menteri Perhubungan Suntana, dan Kakorlantas Polri, Irjen Pol. Aan Suhanan,
melaksanakan survei kesiapan Pelabuhan Merak dan Bakauheni Lampung menjelang
perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Agenda tersebut dilaksanakan pada Jumat
(13/12/2024). Dalam agenda tersebut, Harwan menyampaikan komitmen Jasa Raharja untuk mendukung
berbagai upaya pemerintah dalam pengelolaaan Nataru, melalui koordinasi dengan Kementerian Perhubungan, Kepolisian, dan pengelola pelabuhan.
“Jasa Raharja akan terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk meningkatkan
keselamatan dan kenyamanan penumpang.
Kami mengimbau kepada masyarakat agar
mempersiapkan segala keperluan dan selalu mematuhi aturan keselamatan dalam
perjalanan,” ujar Harwan.
Harwan mengatakan bahwa strategi dan contingency plan yang disusun oleh stakeholders yang ada, tidak hanya dikomunikasikan secara efektif kepada pejabat dan staf yang akan bertugas,
tetapi juga sangat penting untuk diketahui oleh masyarakat agar paham dan dapat
mengantisipasi risiko yang ada. “Komunikasi tentang informasi situasi dan kondisi terkini dari pelabuhan atau jalan menuju
pelabuhan, juga penting untuk diketahui masyarakat yang akan melakukan perjalanan, baik melalui media TV, online, atau media sosial,” ucapnya.
Wakil Menteri Perhubungan, Suntana, menyampaikan bahwa pemerintah telah mempelajari pengalaman dari pelaksanaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) sebelumnya untuk meningkatkan pelayanan tahun ini. “Pemerintah telah melakukan berbagai analisa dan evaluasi. Kami berkomitmen memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan aman,
selamat, nyaman, dan bahagia,” jelasnya.
Suntana juga menekankan pentingnya mewaspadai kondisi alam, seperti gelombang laut, angin, hujan, dan badai. Pemerintah juga telah mengantisipasi potensi bencana alam seperti Longsor dan banjir di beberapa ruas jalan. “Kita juga telah bersepakat untuk melaksanakan
kontingensi secara bertahap di berbagai moda transportasi, khususnya agar masyarakat tidak khawatir bila terjadi perubahan cuaca atau gelombang,” tambahnya. Ia mengimbau masyarakat untuk memperhatikan kondisi kesehatan fisik serta memastikan
kendaraan dalam kondisi laik jalan sebelum bepergian. “Bagi masyarakat yang menggunakan kendaraan umum, pastikan armada yang digunakan sudah memiliki stiker ramp check, baik di
transportasi udara, darat, laut, maupun kereta api. Jangan membeli tiket melalui calo, guna